BOZENK UNIK & SERU

Oleh Achmad Zulfan

Thursday, November 9, 2017

Aneh, Pohon Mangga Berbuah Mengkudu

Aneh, Pohon Mangga di Kota Probolinggo ini Berbuah Mengkudu



Segala sesuatu yang terlihat tidak seperti biasanya maka sesuatu itu akan menjadi aneh bagi pandangan manusia karena memang di luar kebiasaan. Contohnya saja pohon mangga yang satu ini. Entah jenis pohon mangga apa ini yang tumbuh di Kota Probolinggo yang bisa berbuah mengkudu. Keanehan ini membuat masyarakat banyak mengambil kesempatan untuk mengabadikan peristiwa yang langka ini.
Pohon mangga yang berbuah mengkudu ini adalah milik Ibu Alfonso yang tumbuh di tanah kosong miliknya di jalan Kartini , Kelurahan Sukabumi, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo.
Sebagaimana dilansir dari detik.com (09/11/17) setelah diamati bahwa ada tiga pohon mangga yang tumbuh di sana dan hanya satu yang berbuah mengkudu. Ada 3 buah mengkudu dalam satu tangkai di pohon tersebut.




Aneh, Pohon Mangga di Kota Probolinggo ini Berbuah Mengkudu

Dari pengamatan detik.com (09/11/17) banyak warga yang penasaran dengan berita itu dan langsung menuju lokasi untuk mencari kebenarannya dan mereka pun segera mengabadikan hal aneh itu. Bahkan ada warga yang mendadak berhenti karena heran melihat keramaian.

"Sengaja berhenti dan turun dari motor hanya untuk memfotonya. Soalnya unik, belum pernah melihat yang seperti ini secara langsung," ungkap Riza Amelia Fauzie kepada Detik.com(09/11/17).
Aneh, Pohon Mangga di Kota Probolinggo ini Berbuah Mengkudu

Dari keterangan istri ketua RT setempat, Mardiana, bahwasanya di lokasi tempat tumbuhnya pohon berbuah mengkudu itu sebelumnya pernah tumbuh pohon mengkudu. Mungkin bekas tumbuhnya pohon mengkudu itulah yang mengakibatkan pohon mangganya berbuah mengkudu.

"Dulu memang ada pohon mengkudu yang tumbuh, tapi kurang tahu juga apa ada hubungannya dengan temuan saat ini atau tidak. Kalau pemilik lahannya warga Nguling, Pasuruan," ungkap Mardiana kepada Detik.com (09/11/17).

Sampai saat ini belum ada pihak dinas terkait yang datang untuk mengumpulkan keterangan dan menjelaskan apakah pohon itu benar-benar berbuah mengkudu atau tidak.

No comments:

Post a Comment